Rabu, 30 November 2011

Ferrari 599 GTB Fiorano Besutan Tuner Anderson Germany

detail berita
F : Ferrari Ferrari 599 GBT Fiorano (Worldcarfans)
MUNICH – Anderson Germany tuner yang berbasis di Jerman, membesut Ferrari 599 GBT Fiorano dengan meningkatkan paket mesin yang jauh lebih bertenaga, menyematkan serat karbon pada bodi dan kap mesin, cover spion dan bagasi.

Seperti dilansir Worldcarfans, Selasa (29/11/2011) untuk paket mesin, rumah modifikasi ini menjadikan tenaga mobil ini dari 620 PS (456 kW/612 hp) menjadi 674 PS (496 kW/ 665 hp). Perubahan itu tentunya akan menambah akselerasi mobil ini menjadi lebih maksimal.

Rumah modofikasi tersebut juga memasangkan serat karbon hampir diseluruh bodi mobil ini. Namun yang lebih dominan pada bagian eksterior. Pemilihan warna pun dilakukan dengan teliti, karena perpaduan warna dapat memberikan kesan elegan pada mobil tersebut.

Selain itu, knalpot mobil tersebut juga dilengkapi dengan tiga jenis suara yang dapat diatur menggunakan remote control. Penambahan juga dilakukan pada bagian roda yang memiliki ukuran velg 9 x 21 inci yang dibungkus dengan ban berukuran 245/30R21. Anderson juga menawarkan opsi untuk ukuran velg 12 x 12 inchi yang dibungkus ban berukuran 345/25R21.

Memasuki bagian interior, perubahan yang terjadi tidak terlalu besar. Anderson Germany hanya menambahkan beberapa fitur dan penambahan aksesoris guna menyesuaikan teknologi yang ada, seperti penambahan daya audio dan penambahan remote control untuk mengatur suara pada knalpot.
(zwr)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Design Blog, Make Online Money